Monday, January 25, 2021

Cerpen Haruki Murakami: Kerajaan yang Gagal

cerpen haruki murakami kerajaan yang gagal


Tepat di belakang kerajaan yang gagal mengalir sungai kecil yang indah. Airnya jernih dan tampak menawan, dengan banyak ikan yang hidup di dalamnya. Seekor ikan memakan gulma yang tumbuh di sana. Sang ikan tentunya tak peduli apakah kerajaan itu gagal atau tidak. Apakah itu berupa kerajaan atau republik tak ada bedanya bagi mereka. Mereka tidak melakukan pemungutan suara ataupun bayar pajak. Tidak ada bedanya bagi kami, pikir mereka.

Aku membasuh kaki di sungai. Air yang sedingin es itu membuat kakiku menjadi merah walau hanya terendam sebentar. Dari sungai ini, kamu bisa melihat tembok dan menara kastil kerajaan yang gagal. Di atas menara itu, bendera dengan dua warna tampak berkibar ditiup angin. Siapapun yang berjalan di tepi sungai akan melihat bendera itu dan berkata, "Hei, lihat. Itu bendera kerajaan yang gagal."


***